Lagi, Sat Lantas Polres Manggarai Barat Jaring 73 Kendaraan Bermotor Dalam Patroli Hunting Sistem
Tribratanewsmanggaraibarat.com- Setelah sebelumnya sukses gelar Patroli Hunting Sistem di Jalan Soekarno Hatta dan Jalan Pantai Pede. Sat Lantas Polres Mabar kembali laksanakan Patroli Hunting Sistem yang kali ini di pusatkan di jalan sekita SMA Negeri 1 Komodo, SMK Stella Maris, SMK Ignasius Loyola, SMP Negeri 1 Komodo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Mangggarai Barat. Kamis, (22/11/18) Sore.
Sebanyak 72 unit sepeda motor dan 1 unit roda empat jenis bemo lantaran kelebihan muatan terjaring dalam Patroli Hunting Sistem kali ini.
Dalam patroli ini, di pimpin langsung Kasat Lantas Iptu Firamudin bersama sejumlah Personil Sat Lantas Polres Mabar.
Seperti di beritakan sebelumnya, dikatakan Kasar Lantas Polres Mabar Iptu Firamudin Patroli Hunting Sistem ini menyasar para pengendara roda 2 dan para pelajar yang memakai knaplot racing serta para pengendara di bawah umur.